Rabu, 04 Maret 2009

COMPUTER MODELLING EVACUATION SCENARIOS

Pada pertemuan kedua mata kuliah arsitektur dijital, kelompok saya yang terdiri atas 5 orang melakukan suatu diskusi kelompok yang bertema computer modeling program. Kelompok saya mendapat tema computer modeling evacuation scenarios yang mempunyai arti program computer yang dapat mensimulasikan proses evakuasi dalam suatu bangunan.

Proses evakuasi dalam bangunan merupakan hal yang 
penting untuk diperhatikan, Tangga dan jalan keluar dari suatu desain harus dibuat secara aman dan tahan dari bencana api. Namun, permasalahnnya adalah apakah suatu bangunan dapat diketahui kemampuan ketahanannya setelah bangunan tersebut selesai di bangun Untuk mencapai tujuan itu, program dasar computer 3D untuk mengevakuasi dapat digunakan untuk melihat bagaimanan para pengguna bangunan mampu bergerak dengan baik dan selamat dalam suatu proyek evakuasi. . Informasi ini ditampilk
an dalam bentuk grafik yang umum diketahui.

Evacuation Models
Ada beberapa macam model evakuasi yang ada, sepertixodus, Simulex, dan STEPS. Jenis
 tampilan 3D dapat membangun model bangunan dan bentuk evakuasi yang dapat dilihat dari berbagai sudut. Model pengguna dapat digunakan untuk memperhitungkan pergerakan dari pengguna pada aslinya serta bentuk interaksi dengan ruang di sekelilingnya.

Application
Melalui program STEPS, kebutuhan tersebut dapat tercapai karena program ini memberikan data yang sangat akurat dengan mengambil deskripsi data2 bangunan dan mencari data ttg hubungan sosial antar pegawai, sehingga dapat tercapai perkiraan yang tepat.





The Leadenhall Building


The leadenhall Building adalah gedung kantor yang berlantai banyak yang berada di London Financial Building District sehingga membuat bangunan ini menjadi high profile building. Muncullah pertanyaan bila terjadi suatu bencana (kebakaran, gempa, dll) apakah semua pekerja akan dapat mengevakuasi kan diri dengan selamat?apakah desain gedung ini perlu dirubah untuk keselamatan dalam evakuasi?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka dilakukanlah simulasi evakuasi dengan STEPS skenario. Tahapan tahapan pada STEPS scenario yaitu memasukkan data tiap lantai dari program
 CAD(1200mm tangga ditambahkan di kedua sisi bangunan yang berlainan), memperkirakan da
n mengakumulasikan jumlah pekerja dan memasukkan d
ata karakter tiap pekerja, menentukan waktu untuk melarikan diri dari gedung (diperlukan tambahan perkiraan waktu karena kemu
ngkinan ada orang tambahan daripada seperti yang diperkirakan). 


Perkiraan proporsi para pekerja adalah sebagai berikut:
1. 25% menggunakan lift, 75% menggunakan tangga darurat.
2. 50% menggunakan li
ft, 50% menggunakan tangga darurat.
3. 75% menggunakan lift, 25% menggunakan tangga darurat.
4. 100% menggunakan tangga darurat
Setelah disimulasikan dengan menggunakan STEPS scenario, didapat hasil sebagai berikut:
1. 25% menggunakan lift, 75% menggunakan tangga darurat.
waktu evakuasi : 25menit
2. 50% menggunakan lift, 50% menggunakan tangga darurat.
waktu evakuasi : 25menit
3. 75% menggunakan lift, 25% menggunakan tangga darurat.
waktu evakuasi : 20menit
4. 100% menggunakan tangga darurat
Waktu evakuasi : 30 menit


Model steps memungkinkan untuk mendem,onstrasikan bahwa evakuasipada bangunan secara total dapat dicapai dlaam waktu yang masuk akal, tanpa antrian yang terlelu panjang, bottlenecking, atau masalah-masalah lainnya.
waktu evakuasi dapat berubah secara signifikan apabila lift pada bangunan dapat berfungsi.Dengan perkiraan melalui 3D evakuasimodel, hasilnya dapat dipresentasikan ke klien ataupun tim design secara jelas.Area kunci dari evakuasi bida difokuskan dan dipresentasikan dalam bentuk 3D. Video dapat menampilkan simulasi dalam kecepatan sebenarnya ataupun dipercepat.
format ini berguna bagi klien untuk 'subsequently present untuk pengguna bangunan lainnya.

37 komentar cuy!!!:

ries mengatakan...

artikelnya keren..kita jadi bisa nambah ilmu pengetahuan.
tapi mungkin sayangnya masih banyak negara yang belum memanfaatkan program2 seperti itu ya...
semoga makin berkembang penemuan2 tentang simulasi digital dalam mendesain suatu bangunan sehingga kita dapat semakin memperbaiki kualitas dalam mendesain...
thanx...

tie tie mengatakan...

owwhh...begitu iah...

baru tau nie kalo ada jg program khusus soal skenario evakuasi kebakaran..padahal biasanya yang kya gitu kadang luput dari mata arsitek...

di dindonesia udah ada belum iah program kya gtu...?semoga udah dei...n_n..jd keselamatan kita kalo lg da di gedung-gedung tinggi tetap terjamin..n_n

thanx bwt infonya iah iyz...

cha mengatakan...

Baru tau ni ada Evacuation Models..
Seperti yang dibilang ries,banyak negara yang belum memanfaatkan program ini dengan baik...hemm mungkin karna belum sanggupnya negara seperti negara kita sebagai negara berkembang untuk menggunakan secara maksimal program ini,disamping keterbatasan teknologi dan dana juga...hehehe

Gunawan mengatakan...

programnya sangat membantu ternyata. kaya' mainan aja. tp tetap bermanfaat.
tp pst tu juga membutuhkan masukan berbagai data. kaya luasan lift, tangga darurat dll ya??
ribet gk tu..
tp hasilnya pst gk mengecewakan.
sapa yang pny program?? bagi2 dunk...
:D

lukypuspitasari mengatakan...

waaaahh...keren banget...aku baru tau klo ada software yang bisa "kayak gini"...ternyata digitalisasi gak cuma membantu buat bikin desain yang bagus tapi juga berguna buat mensimulasikan apakan desain ini udah aman atau belum...

KERENNN!!!
jadi pengen punya programnya...

Aistyara Charmita mengatakan...

makasihh udah posting teman2..!!hueheh..

@gunawan : iyaa...perlu banget luasan tangga dan lift gitu...walaupun memang ribet dan membutuhkan data yang akurat, yang penting hasilnya dapat dipercaya dan berguna buat desain gedung kedepannya..

@semua : um..nggak tau nih udah digunain di indonesia apa belum. aq juga mauu prog ini kalo dah ada.. ^_^

Fabiola_Analisa mengatakan...

Bagus juga sih, dengan adanya software ini kita bisa tahu secara pasti waktu yang digunakan untuk mengevakuasi orang yang ada di dalam bangunan saat terjadi bahaya. Tapi aku mau tanya, variable apa aja yang perlu kita masukkan untuk mengetahui lamanya waktu evakuasi? Apa material bangunan terutama untuk daerah yang digunakan sebagai jalur evakuasi juga mempengaruhi lamanya evakuasi atau minimal kita dapat mengetahui seberapa lama jalur evakuasi itu bisa bertahan?

devita permatasari luv ice cream mengatakan...

wuih...

makin macem2 aja ternyata yg namanya program analisis... ga tau de ini uda program analisis ke berapa yg ak baca lewat blog.. huehe..

ngasi benefit bgd ya klo kt bisa nganalisis pergerakan org pas evakuasi, jd kita jga bisa naro pintu2 dan jalan keluar di tempat yg paling strategis supaya mempermudah prgerakn org...

makasie infonya iyah aiyzz...(^_^)

gana ganesha mengatakan...

nah ini oke nih!
steps by steps u beibeh!
ng.. jadi intinya dia membuat desain yg bisa mengakomodasi ato bahkan mengarahakan orang2 didalemnya untuk mencapai perangkat keselamatan yah?
hm.. jadi dengan masukin data ke steps ini, kalo hasilnya g sesuai dgn standar keselamatan, apakah steps bisa langsung menemukan desain solusinya? ato kita harus bikin terus sampai diapprove oleh si steps ini?
uyeah!
ganaganesha.blogspot.com

Gun Faisal mengatakan...

seperti kata ries..
masih banyak negara2 yang belum menggunakan hal tesebut.
apa lagi INDONESIA?

aisyahzakiah mengatakan...

digital dalam arsitektur ternyata juga dapat digunakan untuk simulasi evakuasi dalam bangunan. tentunya hal ini dapat membantu pembuatan desain bangunan yang aman...
Salam.

Jihana Sapta Malinda mengatakan...

memang program2 simulasi kaya gini perlu sekali ya untuk desain yang lebih baik....harus itu..

Hidup ini indah.......... mengatakan...

wah....sangat penting ternyata menganalisis sebuah jalur evakuasi...karena kita tidak tau kapan akan terjadi kecelakaan pada bangunan....

is...is....

km gila...

hidup ini indah....

Aistyara Charmita mengatakan...

umm...berusaha Menjawab pertanyaan kaliaan yaa
@fabiola:
variabel yang perlu dimasukkan untuk mengetahui lamnya evakuasi itu lebar tangga, jumlah lantai, jumlah pegawai, dan memasukkan data karakter pekerja, dan lain lain.(maav yang aq tau baru ini..)

@devi : bentul banget!makasih jugaa..huehhe

@gana: umm..steps ini hanya digunakan untuk melihat bagaimanan para pengguna bangunan mampu bergerak dengan baik dan selamat dalam suatu proyek evakuasi. jadi kita bisa liat pergerakan pengguna bnagunan dan waktu yang diperlukan.jadi prog ini belum mampu menampilkan solusi. so.. prog ini hanya sebagai sarana, tapi si arsiteknya lah yang tetap pegang kendali..yeahh!

@gun faisal : yah..begitulah mas..andai di indonesia udah pake program ini...pasti jumlah korban saat bencana(kebakaran dll) bisa diminimalisir

@yayah & arc_in: betul ituu..setuju deh.

@hidup ini indah : hidup ini indah tapi kamu juga gila

Anonim mengatakan...

saya hubungkan dengan pemikiran saya ttg topik nya kel. 5.3
kira2 sofware ini bisa disalagunakan oleh orang luar ga? teroris misalnya?
mmm.. jalur evakuasi pada gedung tinggi?evakuasi terhadap apa ni? klo ada teroris gmn?
hohoho

Anonim mengatakan...

Penggunaan software untuk masalah ini lagi-lagi dengan simulasi, kira-kira punya ketepatan berapa persen yah?

Liona mengatakan...

penggunaan software simulasi evakuasi ini bener2 bermanfaat banget...
hal sekecil ini kadang g terpikirkan dalam mendesain hi rise bldg...
ini bisa meminimalkan jumlah korban jiwa dalam suatu accident di dalam gedung...
anw, evakuasi ini bisa dipake dalam hal ap aj? bencanakah? fire?
kalo kecelakaan dalam building itu sendiri ap bisa dipake juga??

Anonim mengatakan...

program2 evakuasi tadi ada nggak sih yang punya??
udah nyampe belum ke kita? hehe,kan kalo bisa dipelajari asik juga,biar bisa buat bangunan yang aman, TApi apa, satu-satunya evakuasi td cuma lewat tangga darurat n lift? kalo darurat banget yang nggak mungkin pake lift+ tangga?? hehe

Anonim mengatakan...

gila.. untuk merencanakan evakuasi sampai nyatet data hubungan sosial antar pegawainya? mantebb.. berarti kalau saya manusia dibenci seluruh pegawai kantor saya, saya bakal terbakar ditelan api dong..... ehhh... tidaaaaaaaaaakkkkk

you know who i am mengatakan...

pernah denger sih tentang Evacuation Models.. tapi belum tau simulasinya kayak apa..

menarik jugaa..mungkin model kayak gini dibuat karena masi banyak bangunan yang ga aman buat penghuninya.. tujuannnya sih sama kayak aplikasi-aplikasi yang laen.. mencoba mewujudkan desain yang nyaris sempurna.. am i rite? zzzz 5.4..bentar lg.....kurang 2..hoshos

cah digital le..!! mengatakan...

ais...

aiss...

sinisi2 sama pakdhe..wkwkwkkwwkwk

wah3,,stelah lama bertapa dalam goa,,ternyata dunia jdi smakin maju,,
tadi ada software untuk sirkulasi,,anti api,,sekarang buat evakuasi..,,weleh2,,

wow,,tema yg menarik sekali..
apalagi seorang jomblo yg mmbawakannya!!wakakakakakakkakakak

@ gana = beibehh?!?!?!?!?uhhhmmm...ho3

Delia Chandra mengatakan...

euh? penting ini penting ini!

simulasi tidak selalu akurat, kalo terjadi kesalahan bgmana yah? tapi tema yg patut diperhitungkan mengingat sekarang byk banget bencana2 di gedung2 fasilitas umum, misal kebakaran...

Hartantyo Sindoro mengatakan...

kalo di buku standard, misal time saver, dll, kalo di tes pake dijital udah bener blm ya?

Anonim mengatakan...

bener is..penting banget simulasi bwat evakuasi..
cuma tadi, seberapa akuratkah software ini?
karena yang jelas, dalam kondisi panic, secara psikologis:
1. orang-orang bakal cenderung mengikuti orang2 di depannya yang dluan menyelamatkan diri, lalu bagaimana dengan penggunaan jlur laen
2. kemungkinan kedua, ap semua pegawai tau letak tanga2 darurat dimana, bisa jadi tanga2 darurat yang ada tidak tergunakan secara optimal
sehingga bisa jdi presentasi dan prediksi waktu nya software ini belum terlalu akurat..
mungkin perlu dibuktikan langsung x y...
SMANGAT!

M. Mukti Deviansyah mengatakan...

penggunaan software simulasi evakuasi ini bener2 bermanfaat banget bagi kita dalam mendesain......dengan adanya software ini kita bisa tahu secara pasti kapan kita dapat mengevakuasi orang yang ada di dalam bangunan saat terjadi bahaya..................

Wisnu Pranata Adhi mengatakan...

ada juga toh software kayak gini...sepertinya sangat berguna untuk menentukan letak tangga darurat pada bangunan

Anonim mengatakan...

ya, dengan program ini kita bisa tau desain bangunan kita udah memenuhi syarat safety atau belum..

zaqifathis mengatakan...

wahhh,, garang banget softwarenya. bisa bermanfaat banget kl ud memikirkan tentang safety si pengguna.

ok beibeehhh.....

Anonim mengatakan...

Nice software!!
saya baru tau ternyata ada software seperti ini..apalagi dalam perkembangnya ada tahapan dimana interaksi sosial di dalam bangunan juga dihtung, ntah bagaimana caranya berhitung.
For All, software ini keren bgt!
walaupun agak ribet juga sih dalam penggunaannya.
apalagi penulisannya diselingi foto, jadi saya lebih gampang ngerti,heheehhehe......

Anonim mengatakan...

Nice software!!
saya baru tau ternyata ada software seperti ini..apalagi dalam perkembangnya ada tahapan dimana interaksi sosial di dalam bangunan juga dihtung, ntah bagaimana caranya berhitung.
For All, software ini keren bgt!
walaupun agak ribet juga sih dalam penggunaannya.
apalagi penulisannya diselingi foto, jadi saya lebih gampang ngerti,heheehhehe......

fikhar's blogs mengatakan...

waaa.. kren yaa.. brarti jaman sekarag ini susah tidak menggunkan freehand lagi donk..

jamel sp mengatakan...

yaaaah ..intinya siih perkembangan dunia teknologi untuk membantu arsitek menyempurnakan bangunannya dari segala aspek itu luar biasa..
semua bisa disimulasikan ..

nadia mengatakan...

wah, analisisnya keren banget bisa demonstrasi segala. kira-kira ada gratisannya ga ya is? hehe kalo ada suara yang keluar dari softwarenya kayaknya lebih seru is, orang-orang pada panik, teriak-teriak, bunyi gradak-gruduk langkah kaki. heheh.
oke, ini seriusnya. tulisan kamu is, membuka pemikiran tentang analisis penyelamatan penghuni bangunan. salah satu tulisan bagus yang ndak gitu aja translate. tapi, komentar kamu sendiri mana is?

ITheT-DJ.aya mengatakan...

Dari cuplikan blog ais diatas mengatakan dengan kemajuan teknologi, bisa membuat virtual yang mampu menjadikan tutorial dalam proses penyelamatan para penghuni bangunan tingkat tinggi. Ini juga akan bermanfaat bagi keselamatan jiwa... ocle cemangad yo..........

Normansyah mengatakan...

Waww…ih..waww…
Wah keamanan sebuah bangunan jadi smakin terjamin ya dengan adanya evacuation scenario itu..
Bqn bangunan dgn Geometri yg kompleks pun jadi lebih pede…

Architecture Ariflaksono mengatakan...

Waw, sudah semajukah dunia arsitektur dijital ? kita harus cepet2 ngejar nih. Jika kita review pendapat om vitruvius, maka kita akan inggat bahwa yang menjadi titik utama dari suatu karya arsitektur adalah kekuatan, kenyamanan, dan keindahan. Akan tetapi, saya menempatkan kekuatan dan keamanan di tingkat pertama karena bangunan didirikan untuk melindungi dan memberi kenyamanan bagi penghuninya. Dan Alhamdulillah, ternyata sudah ada software simulasi yang memperagakan proses evakuasi jika terjadi suatu bencana ex kebakaran. Bagus tuh, jika punya softwarenya saya minta donk.
Syukran katsiran (terima kasih banyak)

madaniugm.blogspot.com

ohimovzky mengatakan...

mohon informasi dimana saya bisa mendapatkan software ini untuk pengerjaan TA saya.terima kasih.

Posting Komentar